:: Sekretariat : Jln.Solo km 11,1 Cupuwatu 1 Kalasan, Sleman, Yogyakarta (081226923627) ::

Website ini masih dalam perbaikan, mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Terimakasih

SALIB KASIH ANAK NIAS YOGYAKARTA.
Sumber : Hendrik Suryatno Waruwu.

“Perubahan adalah proses dan proses adalah perubahan.”
Sebenarnya kalimat ini dapat kita simpulkan bahwa perubahan sebagai salah satu tujuan kita kedepan yang dimulai dan diakhiri dengan proses.
Tidak jauh berbeda dengan SKAN, yang ingin suatu perubahan dalam berbagai sudut pandang kedepan. Ya, dengan menjalin persaudaraan dalam Pesekutuan Salib Kasih Anak Nias adalah salah satu wadah sebagai prosesnya.
Awal terbentuknya SKAN (Salib Kasih Anak Nias), berawal dari ide dan gagasan dari Juniaman Telaumbanua (TS’05) bersama Hendrik Suryatno Waruwu (MG’05) ,dkk. yang memikirkan proses kedepan.
Hendrik menjelaskan : “Pada dasarnya, kita menginginkan adanya suatu organisasi mahasiswa Nias yang mempunyai visi dan misi yang sama untuk pembangunan pulau Nias tercinta ke depan.Dan kita mahasiswa di Ukrim Yogyakarta inilah, sebagai salah satu penerus penbangunan daerah.”
Hingga pada akhirnya, gagasan dan ide tersebut dituangkan dalam pertemuan rapat. Pertemuan diadakan di gedung Auditoorium Musik Gereja Ukrim, yang dihadiri para mahasiswa Nias di Ukrim Yogyakarta. Dengan berbagai komentar-komentar, dukungan dan semangat dari rekan-rekan pada rapat, akhirnya musyawarah yang dilakukan mencapai mufakat. Salib Kasih Anak Nias didirikan sebagai sebuah wadah mempererat tali persaudaraan Ono Niha di Ukrim Yogyakarta. Persekutuan ini, menjadi wadah dalam belajar baik berorganisasi pada kegiatan kepanitiaan SKAN, dan juga persekutuan doa sebagai pendekatan kita kepada Sang Pencipta.
Pada tanggal 28 Oktober 2005, Persekutuan SKAN dibentuk dan diresmikan. Dan menjadi hari yang istimewa bagi SKAN. Dilantiknya BPH-SKAN ke-I yaitu :

Juniaman Tel. : Ketua SKAN,
Solid : Wakil Ketua,
Hendrik Waruwu : Sekretaris
Desta : Bendahara.

Visi & Misi Persekutuan SKAN :
Visi : Mengadakan Persekutuan bersama.
Misi : Membangun Pulau Nias ke depan dengan mempererat tali persaudaraan.

2 comments :

Anonymous said...

Buat Sdr. Hendrik Waruwu

Selamat bertugas, sebagai Ketua BPM Ukrim Yogyakarta.

willy dachi said...

Wah..


berfoto bersama pianao yang tersayang ni yeee..


kereeen bRo..

Post a Comment

 

@Copyright 2007 - 2014 All Rights Reserved | Blog resmi P-SKAN Yogyakarta | HUMAS P-SKAN